Recents in Beach

header ads

On Free Domain, How To?

Jika sebelumnya saya sempat berbagi cerita pengalaman menggunakan free domain sebagai custom domain di Blogspot, maka kali ini saya akan coba sedikit ulas tentang free domain tersebut.

Dari namanya, Free Domain, jelas ia mengacu pada sebuah layanan domain gratis yang bisa kita dapatkan tanpa mengeluarkan biaya. Memang ada biaya buat domain? Benar, kita perlu mengeluarkan biaya jika ingin memiliki domain sendiri. Harganya bervariasi memang. Seperti domain saya, UDAY, yang saya beli seharga 85.000 rupiah dari Mandiriweb. Di tempat lain pasti berbeda-beda juga harganya. Silahkan anda pilih mana yang pas dengan anda.

Nah bagaimana dengan free domain? Ya, free domain yang sebelumnya saya ceritakan konfigurasinya sedikit bisa kita peroleh secara gratis dari baik UNI.CC ataupun Co.CC. Tapi saya baru berhasil mencoba konfigurasi domain gratis dari UNI.CC.

UNICC-01

 

Gimana cara dapatnya? Jelas anda harus daftar ke UNI.CC. Masukkan namadomain ke kolom sebagaimana gambar disamping. Ikuti Prosesnya hingga selesai.

 UNICC-SignupDari sini anda akan diantar ke Sign Up form dimana anda harus memasukkan kode tertentu. gambarnya seperti disamping. Kode ini biasanya akan diulangi terus menerus sampai anda memasukkannya dengan benar. Jadi tolong agak cermat memlihat kodenya, karena memang disitulah verifikasi namadomain yang sedang kita minta.

 

Sampai disini kemudian anda akan diantar ke control panel yang berisi daftar domain yang tadi sudah anda daftarkan.

 

Untuk konfigurasi lanjutnya anda klik pada nama domain yang ingin anda konfigurasikan.

Di bagian ini anda dihadapkan pada beberapa kolom pilihan yang harus anda isi. Bagian pertama "valid until" anda pilih saja "permanent." UNICC-Service Kemudian di bagian "Enter Title.." masukkan saja Title domain sebagaimana anda inginkan. Pasti anda lebih tahu title apa yang lebih pas untuk andakan?

Ok, kita sudah masuk ke pilihan layanan yang akan kita ambil. Di sana ada kolom "Choose A Service" maka pilihlah dengan mencentang button "DNS." Pilihan ini karena yang kita perlukan hanya DNS Service yang nanti akan kita gunakan untuk pointing service DNS nya.

Sedangkan untuk kategori, pilih sesuai keinginan anda. dan ingat anda hanya boleh mengisi maksimal 5 kategori disini. jadi jangan banyak-banyak pilihnya he he he. Habis itu klik "Continue" deh. Dan selamat anda sudah memiliki domain sendiri.

Tapi bagaimana menggunakannya di custom domain blogspot? He he sabar dulu yah. nanti saya lanjutkan lagi. OK?

 

 

 

Post a Comment

1 Comments

  1. Anonymous11:33 AM

    WOW!!! THX untuk INFONYA! ;)

    ReplyDelete